https://www.kebonharjo-jatirogo.desa.id/ - Sabtu (12/11/2022) Pemerintah Desa Kebonharjo menerima penghargaan Juara III Lomba Desa Tingkat Kabupaten. Penerimaan hadiah tersebut dilaksanakan bersamaan dengan peringatan Hari Jadi Kabupaten Tuban ke-729. Hadiah yang diterima berupa piala, piagam, dan uang tunai sejumlah Dua Puluh Juta Rupiah dan diserahkan secara langsung oleh Bupati Tuban.
Lomba Desa dengan tema Mbangun Deso Noto Kutho yang dimulai pada Agustus 2022 tersebut diselenggarakan sebagai bentuk dari evaluasi perkembangan Desa dalam aspek kesehatan, pendidikan, pemerintahan dan kemasyarakatan. Selain itu, Lomba dengan Penganugerahan Tuban Kinarya Nugraha tersebut juga dijadikan sebagai media koordinasi segala aspek dalam pemerintahan Desa Kebonharjo karena membutuhkan sinergitas seluruh warga Kebonharjo.
Ahmad Bukori (Kepala Desa Kebonharjo) dalam sambutannya pada Penilaian Final Lomba Desa menyampaikan banyak terimakasih atas dukungan dan kerjasama seluruh pihak yang terlibat dalam persiapan pelaksanaan lomba, juga kepada seluruh warga masyarakat Desa yang turut membantu melancarkan jalannya lomba tersebut. Program peningkatan Ekonomi yang diusung adalah dalam bidang pertanian, menjadikan Desa Kebonharjo maju dan mandiri dari hasil pertaniannya, baik dari produk hortikultura maupun dari buah-buahan yang dikembangkan menjadi produk bernilai plus. Juga mengharap semoga setiap tahunnya Desa Kebonharjo menjadi lebih baik lagi. (DYN-KBH)
Maqhfur syah |
---|
14 November 2022 12:18:06 Tetap bersyukur apa yang telah kita raih setelah melalui perjuangan yang sungguh luar biasa, jangan mudah puas apa yang telat Qt dapat, berbenah terus terhadap mutu kesehatan masyarakat kebonharjo agar dapat memenuhi standar mutu kesehatan masyarakat yang telah di tentukan oleh dinas terkait, disamping itu juga mutu pendidikan yang ada di desa wajib untuk diperhatikan dengan bekerjasama dengan pihak2 yayasan yang menaungi sekolah2 yang ada di desa kebonharjo atau kepada kepsek sekolah2 negeri , bentuk kerjasama itu baik dari segi pembangunan sekolah secara fisik maupun memberikan dukungan kepada murid2 yang berprestasi berupa insentif khusus yang membuat mereka tambah tekun n semangat belajar dan tak lupa buat warga yang kesulitan dalam pembiayaan sekolah anaknya wajib hukumnya untuk diperhatikan pemerintah desa. Semua ini bisa mempererat hubungan masyarakat dengan pemerintah desa sehingga pemerintahan bisa berjalan dengan baik |
Maqhfur syah |
---|
14 November 2022 12:16:32 Tetap bersyukur apa yang telah kita raih setelah melalui perjuangan yang sungguh luar biasa, jangan mudah puas apa yang telat Qt dapat, berbenah terus terhadap mutu kesehatan masyarakat kebonharjo agar dapat memenuhi standar mutu kesehatan masyarakat yang telah di tentukan oleh dinas terkait, disamping itu juga mutu pendidikan yang ada di desa wajib untuk diperhatikan dengan bekerjasama dengan pihak2 yayasan yang menaungi sekolah2 yang ada di desa kebonharjo atau kepada kepsek sekolah2 negeri , bentuk kerjasama itu baik dari segi pembangunan sekolah secara fisik maupun memberikan dukungan kepada murid2 yang berprestasi berupa insentif khusus yang membuat mereka tambah tekun n semangat belajar dan tak lupa buat warga yang kesulitan dalam pembiayaan sekolah anaknya wajib hukumnya untuk diperhatikan pemerintah desa. Semua ini bisa mempererat hubungan masyarakat dengan pemerintah desa sehingga pemerintahan bisa berjalan dengan baik |